Baitul Insan Ar-Raasyid gelar Wisata Religi, diikuti Ratusan Jema'ah

Tidak ada komentar


Sukabumi, Ybia Indonesia - Wisata religi adalah salah satu bentuk pariwisata yang menggabungkan perjalanan spiritual dengan pengalaman budaya dan sejarah. 

Dalam konteks Islam, wisata religi sering kali disebut sebagai ziarah, yaitu perjalanan ke tempat-tempat yang memiliki nilai spiritual dan sejarah yang tinggi dalam perkembangan agama Islam.

Demikian dikatakan oleh Ela Nurlaela salah satu panitia penyelenggara wisata religi saat mendampingi peserta wisata religi yang diadakan oleh Yayasan Baitul insan Ar-Raasyid (YBIA) travel umroh dan haji pada Sabtu, (5/10/24). 



Ia dan panitia lainnya, yang juga merupakan tim manajemen dari Yayasan mengadakan wisata religi ke DKI Jakarta, adapun lokasi yang ditujunya, salahsatunya yaitu ziarah ke Maqom Habib Hasan bin Muhammad Al Hadad atau yang dikenal dengan nama Mbah Priuk.

"Alhamdulillah untuk kesekian kalinya yayasan Baitul insan Ar-Raasyid mengadakan wisata religi, hari ini kami membawa ratusan jema'ah mudah-mudahan selama pelaksanaan kegiatan diberikan kelancaran," ujarnya.

Dengan menggunakan tiga bus dan satu Elf. Sambung Ela, rombongan berangkat dari kantor Yayasan Baitul insan Ar-Raasyid sekira pukul 19.30 WIB. Pantauan Ybia Indonesia masing-masing bus didampingi oleh para ustadz pembimbingnya. "Mohon doanya mudah-mudahan selama dalam kegiatan diberikan kelancaran," pungkasnya. (DJ)



Tidak ada komentar

Posting Komentar